![]() |
Clara Vincent saat merias modelnya dengan riasan gothic |
Ada kisah berbau mistis, saat Clara
Vincent merias salah satu model di Hongkong. Pemilik Clara Vincent Make Up asal
Jawa Timur tersebut mengakui, ada hal mistis yang ia ceritakan kepada
Koranpati.com. Sebab, sebelumnya ia belum pernah mengalami kejadian seperti
itu, kala ia merias dengan konsep Gothic atau Gotik.
“Kalau boleh saya jujur, selama proses
make up hingga pemotretan berlangsung suasana mistis sangat terasa banget di
tempat itu. Hujan angin tak berhenti-berhenti seharian penuh, ditambah lokasi pangambilan
gambarnya, kebetulan kami mengambil tempatnya di Museum Gerbong Tua Kereta Api
di Hongkong yang sudah tidak dipergunakan lagi. Jadi suasana mistisnya semakin
terasa banget, tapi alhamdulillah semuanya bisa berjalan dengan lancar dan
sukses,” papar Clara Vincent kepada Koranpati.com, Selasa (29/11/2016).
Riasan Gothic
Dijelaskan dia, bahwa riasan ghotic
adalah riasan yang identik dengan warna hitam
merah. “Itu adalah dua warna yang sangat magis yang mengandung kekuatan
tersendiri dari riasan tersebut,” tandas dia.
Menurut Clara, Riasan Gotic selain
make up yang identik dengan warna hitam, baju juga asesoris juga identik dengan
warna hitam, karena satu sama lainnya adalah hal yang tak bisa untuk dipisahkan.
“Warna hitam itu adalah magnet yang ada dalam Riasan Gotic,” imbuh dia.
Dalam Riasan Ghotic yang baru saya
keluarkan kamarin, lanjut dia, saya bekerjasama dengan rekan saya fotografer
Virgiano Photo esbagai pemandu sekaligus pengambilan gambar buat model yang
saya rias.
“Virgiano Photo, rekan kerja saya yang
berasal dari Kota Blitar itu kemarin selain jadi fotografer, dia juga merangkap
sebagai model Make Up Ghotic saya yang cowok dan model saya yang cewek adalah
Rany Jee,” lanjut dia.
Keduanya, kata dia, adalah sahabat
baik saya dan berkat kerjasama kami Riasan Ghotic yang saya kreasikan bisa
berjalan dengan lancar dan sukses.
“Saya sebagai pelaku MUA tentunya
sangat senang sekali bisa berinovasi dan berkreasi dalam hal tata rias make up
tentunya. Terus berkreasi dengan style make up yang baru, unik dan nyentrik adalah
suatu tantangan tersendri bagi saya pribadi sabagai pelaku MUA. Salah satu
contohnya adalah Riasan Ghotic yang baru saya kreasikan kemaren meskipun ada
kejadian mistis,” beber dia.
Kanapa saya tertarik dan mencoba
berinovasi dengan Riasan Ghotic, lanjut dia, karena menurut saya Riasan Ghotic itu
sangat unik, antik dan nyentrik. “Sangat jauh berbeda dengan riasan-riasan yang
lainnya yang menampilkan kecantikan dan keangunan dari sang model. Tapi dari Riasan
Ghotic malah sebaliknya, di sini yang ditampilan adalah antik dan magic,” papar
dia.
Lestarikan Pakem
Meski Riasan Gothic itu agak modern, namun Clara mengaku tetap
mengindakan dan melestarikan pakem yang ada. Sebab, menurut dia, pelaku MUA
wajib melestarikan pakem.
“Karena saya pribadi orangnya senang banget berkreasi dan
menciptakan hal-yang baru,, terutama dalam hal make up, saya kepengen
menciptakan style meke up yang baru yang berbeda dengan style make up yang telah
ada. Dengan tanda kutip saya tetap memegang teguh ilmu pakem yang telah saya
pelajari selma ini, karena Ilmu pakem adalah syarat mutlak yang harus dikuasai
oleh seorang MUA,” tegas dia.
Intinya, kata dia, saya sebagai
selaku MUA ingin selalu berkarya dan berkarya serta menciptakan inovasi style yang
baru dalam dunia make up yang saya geluti saat ini.
Ia berharap, melalui bisnis make up
di Clara Vincent Make Up, mampu menembus pasar internasional di Hongkong dan
juga di Indonesia. Sebab, bagi dia, banyak riasan yang sudah disiapkan untuk
pelanggan dan ia mengutamakan kepuasan para pelanggan. (Red-KP93/Foto: Clara).
Post A Comment:
0 comments: